Thursday, April 17, 2014

http://ebooksafety.files.wordpress.com/2013/11/img-20131101-wa0008.jpg



Off the job accident yang saya maksud di sini adalah kecelakaan lalulintas, yang terjadi pada saat berangkat dan pulang kerja melalui jalur sewajarnya. Banyak sekali kejadian off the job yang terjadi pada karyawan suatu perusahaan. Jika kita fikirkan lebih dalam kecelakaan ini sebenarnya juga akan merugikan perusahaan dari segi cost. Karena ketika karyawan tersebut kecelakaan maka ybs tidak masuk dan harus digantikan teman lainnya, sehigga menimbulkan cost lebur, selain itu biaya langsungrumah sakit atau pengobatan.
Biasanya kebanyakan off the job terjadi saat pulang kerja, karena faktor capek dan ingin cepat sampai rumah, dan tak jarang terjadi pada saat berangkat kerja, dari beberapa catatan kejadian palin besar terjadi pada saat pulang kerja.
Off the job bisa terjadi karena kesalahan diri sendiri dan bisa disebabkan karena kesalahan orang lain. Contoh kesalahan diri sendiri : Menabrak orang dilampu merah dimana orang tersebut berusaha mau melewati lampu merah namun pengendara lain yang dibelakang berhenti mendadak karena melihat lampu menyala merah, kejadian tersebut sering terjadi. Sedangkan terkait karena kesalahan orang lain adalah pengendara menabrak kita. dan lain sebagainya.
Sebenarnya ada hal yang bisa mencegah Off The job yaitu dengan Difensive Safety Driving/Riding, disana kita akan diajari bagaimana cara berkendara yang aman, baik dari perilaku sendiri dan perilaku orang lain. Namun sangat jarang sekali perusahaan memberikan pelatihan tersebut kepada karyawan mereka.
Hal yang simple yang perlu kita lakukan adalah selalu menjaga kendaraan kita dalam kondisi Fit dan lengkap prasarananya, misal Spion harus 2, SIM, STNK, dll.

Kecelakaan di jalan raya kapanpun bisa terjadi, oleh karena itu kita harus lebih waspada dan lebih tenang di jalan raya, dengan mengendalikan emosi saya kira bisa menambah kemanan berkendara.

No comments:

Post a Comment